Tampilkan postingan dengan label Resep Daging. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Resep Daging. Tampilkan semua postingan

Selasa, 19 November 2013

Resep Cara Membuat Rendang Daging Kering

Resep Masakan - Rendang ? tentu anda semua tahu kalau makanan yang populer disumatra barat ini sering kali dijadikan sebagai menu makanan lezat, selain rasanya yang enak rendang memang sangat cocok untuk lidah orang Indonesia, nah biasanya rendang ini disajikan dengan kuah santan yang kental. maka dari itu kali ini kita akan membuatnya dalam bentuk agak kering, bila ingin mencobanya? berikut akan admin berikan resepnya :

Resep Cara Membuat Rendang Daging Kering
Resep Cara Membuat Rendang Daging Kering

Bahan :
  • 500 gram daging sengkel, dipotong 5x5x1/2 cm, dimemarkan sedikit
  • 1/2 butir kelapa parut kasar, disangrai, dihaluskan
  • 300 ml santan kental dari 1 1/2 butir kelapa
  • 700 ml santan encer sisa perasan santan kental
  • 2 batang serai, dimemarkan
  • 1 lembar daun kunyit, disobek-sobek
  • 5 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 2 buah asam kandis
  • 2 1/4 sendok teh garam
  • 2 sendok makan gula merah

Bumbu Halus :
  • 10 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah besar
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 2 cm jahe
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit, dibakar

Cara membuat :
  1. Rebus santan encer bersama bumbu halus, serai, daun kunyit, daun jeruk, asam kandis, garam, dan gula merah sambil diaduk sampai mendidih dan harum.
  2. Tambahkan daging. Masak sampai daging berubah warna. Kecilkan api. Masak sampai mengering sambil sesekali diaduk.
  3. Tuang santan kental ke dalam rebusan daging. Masak sampai berminyak. Masukkan kelapa sangrai. Aduk rata.
  4. Aduk sampai mengering. Angkat.
Demikian informasi terbaru seputar Resep Cara Membuat Rendang Daging Kering, semoga artikel diatas dapat bermanfaat buat anda sekalian, jadikan ini sebagai inspirasi untuk memasak dan jangan lewatkan juga resep menarik lainnya mengenai :
> Resep Membuat Daging Kambing Gurih
> Resep Membuat Martabak Telur Enak
> Resep Membuat Pempek Kapal Selam

Sabtu, 16 November 2013

Resep Cara Membuat Daging Kambing Bumbu Gurih

Resep Masakan - Daging Kambing ? pasti anda semua sudah tau kalau bahan ini susah sekali untuk diolah, selain dagingnya yang alot, bau dari kambing pun menjadi suatu alasan yang membuat kita menjadi malas, tetapi jangan sedih dahulu karena kita bisa membuat makanan enak dari bahan ini ? nah buat sobat semua yang sedang kebingunan untuk memasak dengan daging kambing? berikut admin berikan resepnya :

Resep Cara Membuat Daging Kambing Bumbu Gurih
Resep Cara Membuat Daging Kambing Bumbu Gurih

Bahan-bahan:
  • 500 g Daging Kambing
  • 3 sdm Minyak Goreng untuk menumis
  • 20 cm Kayu Manis, potong
  • 3 batang Serai, memarkan
  • 5 lembar Daun Jeruk
  • 2 cm Lengkuas, memarkan
  • 1/4 SDT Gula merah, sisir
  • 4 sdm Kecap Manis Bango
  • 1 SDT Garam
  • 300 ml Santan kental
  • 1 liter Air

Bumbu Halus:
  • 1 sdm Lada Putih bubuk
  • 10 butir Bawang Merah
  • 8 siung Bawang Putih
  • 2 cm Jahe
  • 2 cm Kunyit
  • 8 butir Kemiri
Cara memasak:

1. Rebus daging kambing hingga empuk, tiriskan. Saring kaldu rebusan sebanyak 500 ml.
2. Tumis bumbu halus, tambahkan kayu manis, serai, daun jeruk dan lengkuas hingga harum.
3. Tuangkan kaldu, garam, lada putih bubuk, gula merah dan Kecap Manis Bango. Aduk rata, masak hingga mendidih.
4. Masukkan daging rebus dan santan, masak hingga bumbu meresap dan cairan berkurang. Angkat.
5. Sajikan.
Garam dan Lada Putih bubuk secukupnya

Demikian informasi terbaru seputar Resep Cara Membuat Daging Kambing Bumbu Gurih, semoga artikel diatas dapat bermanfaat buat anda sekalian, jadikan ini sebagai inspirasi untuk memasak dan jangan lewatkan juga artikel menarik lainnya mengenai :
> Resep Membuat Martabak Telur Enak
> Resep Membuat Semur Daging Kentang
> Resep Membuat Semur Daging Sapi

 
 
Copyright © 2013 Resep Masakan - All Rights Reserved
Design By Luhur Fatah - Powered By Blogger