Selasa, 12 November 2013

Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak

Resep Masakan - Bolu merupakan suatu kue yang mempunyai tekstur yang empuk, selain itu rata-rata bolu mempunyai rasa yang manis dan enak tentunya, nah bila anda menyukai makanan yang satu ini dan berniat untuk membuatnya ? berikut langsung admin berikan resepnya :

Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak
Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak

Bahan:

  • 300 gram gula pasir
  • 525 ml air
  • 325 gram tepung terigu
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/4 sendok teh soda kue
  • 50 gram susu kental manis cokelat
  • 50 gram margarin
  • 1/2 sendok teh vanili

Cara Membuat:
  1. Buat karamel dengan menggosongkan 100 gram gula pasir.
  2. Tuangkan air. Aduk sampai larut, dinginkan. Masukkan margarin dan susu ke dalam karamel sambil ditekan-tekan.
  3. Campur sisa gula pasir dan tepung terigu yang telah diayak bersama soda, baking powder, dan vanili Aduk rata. Tuangi air caramel, aduk hingga rata.
  4. Tuang adonan dalam cetakan kue sakura yang telah dioles margarin. Masukkan dalam panci pengukus yang telah dipanaskan lebih dahulu.
  5. Kukus selama 15 menit.
Demikian informasi terbaru seputar Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak, semoga artikel diatas dapat bermanfaat buat anda sekalian, jadikan ini sebagai inspirasi untuk memasak dan jangan lewatkan juga resep menarik lainnya mengenai :
> Resep Membuat Es Teler Enak
> Resep Membuat Ayam Goreng Mentega
> Resep Membuat Nasi Goreng Bakso
Info Terbaru Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak By Resep Masakan Published: 2013-11-12T20:41:00+07:00 Resep Cara Membuat Bolu Sakura Enak 5 100 reviews
Like This Article ?

 
 
Copyright © 2013 Resep Masakan - All Rights Reserved
Design By Luhur Fatah - Powered By Blogger